MUARAENIM -
Ketua Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Sumatera Selatan , Eddy
Santana Putra, Minggu (17/02/2013), bersilaturahmi dengan warga Gunung Megang,
Muaraenim, Sumsel.
Acara silaturahmi
tersebut disertai tausiyah Hj Dede Rosyidah alias Mama Dedeh, ustazah dari
Jakarta yang sering tampil stasiun televisi nasional.
Pertemuan yang
berlangsung di Pasar "Kalangan" Gunung Megang, juga dihadiri
pasangan calon bupati Muaraenim Syahril Djemalip dan Giri Ramanda Kiemas.
Eddy Santana
yang juga Walikota Palembang, kembali memohon doa restu dan dukungan masyarakat
Muaraenim dalam pemilihan gubernur yang akan berlangsung 6 Juni 2013.
Pada kesempatan
itu, empat warga Kecamatan Gunungmegang, Muaraenim, Sumatera Selatan,
memperoleh kesempatan berangkat umroh gratis.
Hadiah umroh
gratis tersebut dipilih secara acak warga yang menghadiri acara tausiyah dan
silaturahmi Ketua PDI-Perjuangan Sumsel, Eddy Santana Putra.
Pemberangkatan
umroh tersebut diselenggarakan Yayasan Bunda Eva Santana yang diketuai Ny Eva
Santana yang bernama asli Ny Hj Tuti Alawiyah.
Keempat warga
tersebut akan diberangkatkan bulan Maret 2013.
Sebelumnya 70
jemaah dari berbagai kecamatan telah diberangkatkan dan saat ini sedang berada
di Tanah Suci Mekkah, Saudi Arabia.
Pengambilan
nama-nama yang dipilih secara terbuka disaksikan ustazah Hj Dede Rosyidah alias
Mama Dedeh.
Mama Dedeh
memberikan tausiyah di hadapan sekitar 2.000 warga Gunungmegang yang terletak
sekitar 150 kilometer sebelah barat Palembang.
Pada kesempatan
itu, ESP juga meminta dukungan dan doa restu masyarakat Muara Enim untuk
mendukung dirinya menjadi Gubernur Sumsel 2013-2018. Dirinya berjanji akan
membawa Sumsel l lebih baik. TIM MEDIA ESP
0 komentar:
Posting Komentar